Rabu, 23 November 2011

Persiapan UAS Gasal 2011


Pelajari hal hal di bawah ini

1. Pelajari mengenai komponen atau format proposal penelitian termasuk apa yang perlu ditulis dalam penelitian misalnya bagaimana menyusun Judul, hipotesis, rumusan masalah, menentukan variabel terikat dan variabel bebas dll

2. Pelajari pembuatan tabel apa yang harus dimasukkan dalam tabel dalam penelitian misalnya pengaruh faktor luar terhadap pertumbuhan

3. Pelajari faktor luar yang berpengaruh terhadap pertumbuhan misalnya apakah fungsi air , hormon dalam perkecambahan biji

4. Pelajari faktor luar yang berpengaruh terhadap tumbuhan misalnya nutrisi, cahaya, dll, gejala gejala daunnya berwarna kuning, mudah rontok, dsb faktor apa yang menyebabbkann gejala tersebut

5. Pelajari tentang membaca tabel Diberikan tabel hasil percobaan siswa dapat membaca tabel yang dimaksud

6. Pelajari tentang sifat, ciri-ciri kerja enzim dapat menentukan sifat dan ciri dari enzim

7. membaca grafik hasil percobaan pengaruh suhu dan pH terhadap reaksi kimia dapat menyimpulkan grafik yang dimaksud

8. Pelajari mekanisme skema kerja enzim siswa dapat menentukan pasangan enzim dan substrat enzim

9. Diberikan pernyataan pada proses respirasi, siswa dapat menentukkan proses yang terjadi pada transport elektron, glikolisis dan siklus krebs

10. Dapat menentukan hubungan yang tepat antara nama tahapan, tempat berlangsung, dan senyawa yang dihasilkan pada salah satu tahapan respirasi

11. Dapat menentukan perubahan dalam reaksi kimia respirasi anaerob

12. Pelajari tentang reaksi terang fotosintesis shg dapat menentukan reaksi yang terjadi pada reaksi terang dan hasilnya, fotosistem 1 dan 2

13. Pelajari tentang aliran electron siklik dan non siklik dari reaksi terang fotosintesis

14. Pelajari gambar siklus Calvin lengkap dengan senyawa yang terlibat


15. Pelajari gambar skema proses yang terjadi pada tanaman C4 siswa dapat menentukan nomer yang ditunjuk

16. Pelajari beberapa senyawa antara yang digunakan untuk sintesa lemak, protein

17. Pelajari tentang kromosom , peranan kromosom, gambar bermacam-macam kromosom, dan tipe tipe kromosom misalnya submetasentrik, meta sentrik, telosentrik akrosentrik

18. Pelajari gambar susunan kromosom pada berbagai hewan misalnya pada organisme tertentu tentukan mana yang gonosom mana yang autosom

19. Pelajari tentang molekul DNA, RNA perbedaannya, terutama gambar rantai polinukleotida misalnya nukleotida, nukleosida tersusun atas senyawa apa?

20. Pelajari tentang jumlah basa N dalam makhluk hidup misalnya misalnya diketahui data prosentase guanin dalam sel , tentukan jumlah timin-nya ( ingat jumlah A sama T dan G sama S)

21. Pelajari tentang ciri ciri tentang struktur DNA dan RNA,fungsi dan perannya


22. Pelajari tentang urutan tahap-tahap sintesa protein, mulai dari transkripsi sampai translasi


23. Pelajari urutan hasil transkripsi dari DNA shg dapat menentukan susunan protein yang terbentuk

24. Diberikan lima pilihan, siswa dapat memilih yang merupakan istilah “DNA yang mengalami mutasi ( cari istilah ekson muton sistron, intron. Rekon dalam internet


25. Pelajari lima macam pernyataan tentang replikasi DNA, siswa dapat memilih satu pernyataan yang tidak benar

26. Pelajari gambar tentang tahap pembelahan sel, baik mitosis dan meiosis sehingga siswa dapat menentukan tahap yang dimaksud

27. Pelajari data tentang ciri-ciri pembelahan sel, siswa dapat menentukan yang merupakan ciri mitosis

28. Pelajari fase-fase siklus sel, siswa dapat menentukan fase saat terjadinya penggandaan kromosom

29. Pelajari skema tentang spermatogenesis, siswa dapat menentukan fase yang mempunyai susunan kromosom diploid

30. Pelajari tentang mekanisme pembiahan ganda pada tumbuhan biji perkembangan serbuk ari, buluh sari, perkembangan dalam bakal biji,siswa dapat menentukan yang akan melebur menjadi endosperm, zigot


31. Pelajari silsilah penyakit keturunan, siswa dapat memprediksi munculnya keturunan yang cacat

32. Pelajari persilangan tentang rambut dua ekor kucing yang menghasilkan perbandingan fenotif tertentu sehingga dapat menentukan genotif parentalnya

33. Pelajari kelainan semu hukum mendel misalnya fenotif hasil penyilangan gandum polimeri tentukan genotif parentalnya

34. Pelajari data tentang fenotif dan genotif kulit manusia, siswa dapat menentukan peluang munculnya fenotif tertentu dari hasil persilangan tersebut

35. Diberikan data tentang genotif dan fenotif pial ayam (walnut) siswa dapat menentukan peluang munculnya sifat pada filialnya

36. Diberikan data persilangan dihibrid sampai generasi F2, siswa dapat menentukan peluang munculnya dua fenotif tertentu

37. Diberikan data tentang genotif dan fenotif golongan darah, siswa dapat menentukan peluang munculnya salah satu fenotif

38. Diberikan data tentang perkawinan antara perempuan normal heterosigot dan laki-laki buta warna, siswa dapat menentukan peluang munculnya perempuan normal homosigot

39. Diberikan data tentang perkawinan laki-laki rhesus positif heterosigot dengan perempuan rhesus positif heterosigot, siswa dapat menentukan peluang munculnya perempuan rhesus negatif

40. Diberikan data genotif suatu individu, sebagian gennya bebas, dan sebagian yang lain terikat, siswa dapat menentukan macam gamet yang dibentuk

41. Diberikan data tentang hasil persilangan yang terdapat pindah silang, siswa dapat menentukan nilai pindah silangnya

42. Diberikan gambar peta kromosom yang mengalami mutasi, siswa dapat menentukan jenis mutasinya

43. Diberikan data beberapa susunan kromosom manusia, siswa dapat menentukan yang termasuk trisomi pada kromosom

44. Diberikan skema tentang mutasi gen, siswa dapat menentukan yang termasuk transisi dan transversi

45. Diberikan data tentang kondisi mutasi, siswa dapat menentukan yang termasuk mutasi gen

46. Pelajari tentang pembelahan ciri dan perbedaan mitosis dan meiosis

47. Pelajari beberapa penyakit menurun (genetic) identifikasi langkah – langkah untuk menghindari makin menyebarnya penyakit yang disebabkan oleh kelainan genetik

48. Pelajari bagaimana langkah – langkah terjadinya tumbuhan poliploid misalnya pada tumbuhan tertentu

Tidak ada komentar: